Cara Mudah Memasang Textures Game PPSSPP di Android
Halo teman-teman, kembali lagi bersama saya Ridvan dalam artikel kali ini.
Seiring perkembangan teknologi, kini banyak sekali smartphone canggih yang beredar di mana-mana. Terutama bagi para gamers, game-game konsol yang dulunya hanya bisa dimainkan di PSP kini bisa dimainkan juga di Android dengan kualitas grafis yang lebih baik.
Nah, dalam artikel kali ini saya akan membahas cara memasang textures game PPSSPP di Android. Karena banyak sekali website yang menyediakan game dan textures PPSSPP, tetapi tidak memberikan tutorial cara memasangnya. Apalagi bagi pemula pasti akan kebingungan dalam memasang textures game PPSSPP ini.
Jadi simak baik-baik tutorial lengkapnya di bawah ini ya teman-teman.
Persiapan Sebelum Memasang Textures
Sebelum memasang textures, pastikan Anda sudah menginstal game PPSSPP yang akan dipasangi textures. Kemudian siapkan file textures dalam format .rar atau .zip, lalu ekstrak terlebih dahulu.
Langkah-langkah Memasang Textures PPSSPP
Berikut adalah langkah-langkah mudah memasang textures game PPSSPP di Android:
1. Buka folder internal memori ponsel Anda, cari folder /psp/
. Jika belum ada, buatlah folder tersebut.
2. Copy folder textures yang sudah diekstrak tadi, lalu paste ke dalam folder /psp/
di memori internal ponsel.
3. Jika ada file lain seperti savedata, trap, dll, caranya sama. Copy lalu paste ke folder /psp/
.
Nah, setelah itu textures sudah terpasang. Saat Anda memainkan game PPSSPP, textures yang sudah diinstal tadi sudah diterapkan secara otomatis.
Kesimpulan
Cukup mudah bukan cara memasang textures game PPSSPP di Android? Tinggal copy paste folder textures ke folder /psp/ di memori internal saja. Bahkan pemula sekalipun bisa melakukannya.
Semoga tutorial singkat ini bisa membantu teman-teman dalam memasang textures PPSSPP. Jika masih ada yang kurang jelas silakan tinggalkan komentar ya. Terima kasih sudah membaca artikel ini.
Comments